Budaya kopi sudah menjadi bagian dari masyarakat Indonesia. Trend coffee shop di Indonesia sudah marak dalam kurun waktu 10 tahun terakhir ini.
Kamu pasti pernah terbayang ingin menjadi seorang Barista handal yang melayani pelanggan. Kamu dapat melayani banyak pelanggan dari berbagai penjuru, datang jauh-jauh hanya untuk menikmati secangkir kopi racikan.
Daftar Isi
Apa Itu Barista ?
Istilah barista sebenarnya berasal dari Italia yang berarti bartender, yaitu orang yang menyediakan, membuat dan mengelola minuman.
Kemudian setelah masuk di Amerika istilah barista ini mulai marak digunakan hingga sampai saat ini yang kita ketahui bahwa barista adalah seorang yang membuat dan mengelola minuman khususnya kopi.
Tugas Barista
Tugas dari seorang barista adalah membuat kopi untuk pelanggan. Berikut ini tugas dan tanggung jawab dari seorang barista.
- Membuat kopi
Membuat kopi yang enak adalah tugas utama dari seorang barista. Menciptakan kopi yang nikmat akan membuat pelanggan betah dan kembali lingga. Sehingga membuat kopi yang enak adalah tugas utama dari seorang barista.
- Mengelola alat dan mesin kopi
Untuk menjadi seorang barista yang handal tentu kita harus bisa mengoperasikan mesin pembuatan kopi. Seorang barista harus selalu mengelola mesin kopi karena itu merupakan aset utama dalam membuat kopi.
- Menjaga kebersihan
Menjaga kebersihan adalah tanggung jawab dari semua orang tidak terkecuali seorang barista yang harus menjaga kebersihan tempat pembuatan kopi. Karena seorang barista harus selalu kebersihan untuk menjaga bahwa minuman yang akan dibuat tetap higienis.
- Melayani pelanggan
Sebagai seorang Barista, melayani pelanggan adalah salah satu kesatuan yang tidak bisa ditinggalkan, hal ini karena tidak jarang Barista harus bertemu langsung dengan pelanggan dan meracik pesanannya.
- Meracik minuman non-coffee
Yang perlu diketahui adalah tidak semua pelanggan coffee shop akan memesan kopi, jadi membuat minuman non-coffee adalah hal yang bisa dilakukan oleh seorang barista.
Suatu kebanggaan tersendiri bagi seorang barista jika dapat melayani pelanggan dan mereka merasa puas dengan citarasa kopi racikanmu.
Terlebih lagi jika mereka juga sampai mengabadikan foto kopi hasil racikanmu dan menyebarkannya di media sosial. Sungguh bangga bukan? Tapi untuk mencapai kepuasan pelanggan seperti itu, kamu perlu belajar banyak hal.
Baca Juga : 9 Jenis Minuman Kopi dan Cara Pembuatanya yang Wajib Diketahui
Langkah Awal Menjadi Barista
Kamu tidak perlu berkecil hati meskipun belum berpengalaman menjadi barista. Berikut adalah langkah-langkah cara menjadi barista yang dapat kamu lakukan dari sekarang, jika tertarik berkarir di dunia barista.
1. Tumbuhkan “Jiwa Barista” dalam dirimu
Adakah jiwa barista dalam dirimu? Banyak kedai kopi yang memfasilitasi tamu untuk ngobrol langsung dengan Barista.
Mulai dari membahas jenis kopi, brewing method, jenis penggilingan, hingga asal biji kopi yang diracik.
Menjadi seorang Barista profesional harus memiliki modal awal. Kamu dapat menilai diri dengan menjawab beberapa pertanyaan berikut:
- Apakah kamu suka bergaul?
- Apakah kamu mampu selalu menjaga kebersihan lingkungan kerja?
- Mampukah kamu bekerja di bawah tekanan?
- Mampukah kamu untuk selalu mengutamakan pelayanan pelanggan yang memuaskan?
Jika jawabannya ya, maka kamu sudah memiliki modal utama sebagai calon Barista profesional.
2. Mulailah dari level paling rendah
Sebagai pemula, kamu jangan terburu-buru ingin berada di puncak dan berharap langsung menguasai banyak ilmu dalam waktu singkat.
Mulailah pelan-pelan, dari level paling rendah. Belajarlah dari yang paling mudah, sedikit demi sedikit ilmu kamu akan bertambah setiap harinya.
Di awal karir sebagai Barista mungkin kamu tidak bisa langsung mendapatkan posisi yang kamu inginkan. Awalnya kamu bekerja sebagai asisten Barista Senior atau menjadi pelayan.
Teruslah belajar dengan giat, lakukan tugas sekecil apapun dengan sungguh-sungguh. Pasti kamu bisa menjadi Barista profesional sesuai dengan harapanmu.
3. Miliki Sertifikat Kompetensi
Selain mendapat review bagus dari pelanggan, Syarat menjadi barista adalah kamu juga harus memiliki sertifikat tertulis yang diakui dan dipertanggungjawabkan dengan mengikuti pelatihan barista.
Ikutilah ujian Sertifikasi Barista. Sertifikat Barista ini dikeluarkan oleh Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP), diberikan kepada mereka yang telah lulus rangkaian ujian kompetensi barista.
Jika kamu sudah memiliki sertifikat, tentunya akan memudahkan jalan karirmu untuk melamar pekerjaan sebagai Barista Profesional.
4. Berwawasan Luas dan Lancar Berbahasa Inggris.
Menjadi seorang Barista tentunya akan terbiasa menemui banyak orang setiap hari. Kamu harus membiasakan diri untuk selalu up to date dengan informasi kopi dan mampu lancar berbicara bahasa inggris.
Karena kamu akan selalu ngobrol dengan banyak orang, dan mungkin melayani tamu dari mancanegara. Sebagai bahasa internasional, Bahasa Inggris adalah hal dasar yang harus dikuasai oleh Barista.
Belajarlah bahasa Inggris secara praktis, kamu dapat belajar secara gratis dari media Youtube, atau mengikuti Pelatihan Bahasa Inggris yang ada di Arkademi.
Selain itu rajinlah membaca blog atau informasi seputar dunia kopi yang ada di Internet atau buku. Ini akan menambah wawasan kamu sebagai Barista.
5. Kumpulkan pengalaman sebanyak-banyaknya
Setelah belajar banyak hal dan tahu cara jadi barista, sekarang saatnya kamu mulai mengumpulkan pengalaman. Kamu dapat memulai karir sebagai Part time Barista atau Magang.
Banyak orang yang langsung menyerah di awal karena merasa pekerjaan ini tidak cocok untuk mereka. Padahal suatu Kedai Kopi tidak mungkin langsung mempekerjakan seseorang yang belum berpengalaman untuk melayani tamu.
Meskipun kamu sudah memegang sertifikasi atau sudah lulus sekolah Barista, pastinya mereka tetap harus melihat dulu kemampuanmu dalam melayani tamu. Ingat, kamu harus mengutamakan cari pengalaman dulu, bukan besarnya gaji.
Baca Juga : 3 Cara Menjadi Barista untuk Mulai Bisnis Kedai Kopi!
Jika pengalaman kamu sudah banyak, pasti kamu dapat bekerja dimanapun, dan dipercaya oleh Owner Coffee Shop.
Semua pekerjaan membutuhkan keterampilan dan pengalaman yang memadai, termasuk Barista.
Jika kamu tertarik untuk berkarir di bidang ini, segera bekali diri untuk persiapan kerja sebagai Barista Profesional. Arkademi menyediakan pelatihan Barista: Klik link ini.
Jika kamu tertarik, Yuk langsung daftar dan ikuti pelatihannya. Selamat belajar dan semoga sukses!