Manfaat Brevet Pajak Bagi Mahasiswa, Job Seeker dan Pekerja

Manfaat Brevet Pajak yang akan kamu dapatkan saat mengikuti sertifikasi brevet
KeuanganPersiapan Kerja

Brevet pajak pasti sudah tidak asing bagi kamu yang memiliki pekerjaan dibidang keuangan khususnya perpajakan ataupun siswa yang sedang belajar dibidang yang sama.

Brevet pajak merupakan sebuah kegiatan pelatihan perpajakan yang terdiri dari beberapa tingkatan.

Brevet pajak menjadi kebutuhan penting untuk dapat merintis karir di dunia perpajakan. Lantas kenapa brevet pajak penting? Dan apa manfaat brevet pajak? Untuk mengetahui alasannya, yuk simak artikel berikut!

Kenapa Brevet Pajak Penting

Bagi seseorang yang berkecimpung di dunia keuangan khususnya perpajakan, sangat penting untuk paham terhadap teori dasar hingga tahap praktik dalam perpajakan.

Saat kamu mengikuti brevet pajak, kamu akan lebih mudah dalam memahami materi perpajakan sehingga dapat mempraktekkannya untuk menyusun rencana, laporan, dan perhitungan pajak yang berlaku.

Selain itu, kamu juga akan paham mengenai perubahan-perubahan yang mungkin terjadi dalam sistem perpajakan.

Nantinya pengetahuan yang kamu dapatkan dari mengikuti kursus brevet pajak akan membantu kamu untuk meraih pekerjaan sebagai konsultan pajak.

Kursus brevet pajak nantinya juga akan membantu kamu dalam mempersiapkan Ujian Sertifikasi Konsultan Pajak (USKP). USKP merupakan ujian sertifikasi untuk menjadi konsultan pajak.

Ingin mengenal lebih dekat mengenai Brevet Pajak ? Kamu bisa membaca Artikel Brevet Pajak, Pengertian hingga tingkatnya

Manfaat Brevet Pajak

Saat kamu mengikuti kursus brevet pajak, tentu kamu akan mendapatkan manfaat yang akan kamu rasakan sesuai dengan kebutuhan dari tujuan kamu mengikuti kursus.

Manfaat Brevet Pajak yang akan kamu dapatkan saat mengikuti sertifikasi brevet

Manfaat Brevet Pajak untuk Mahasiswa

Brevet pajak akan memberikan manfaat untuk mahasiswa dalam memperdalam ilmu mengenai perpajakan dan mengetahui peraturan-peraturan baru yang berlaku dalam perpajakan.

Dengan mengambil kursus brevet pajak, mahasiswa akan lebih siap dalam melakukan pekerjaanya di bidang keuangan.

Kursus Brevet pajak ini sangat cocok diikuti untuk mahasiswa dengan jurusan akuntansi, atau yang berkaitan dengan keuangan.

Manfaat Brevet Pajak untuk Pekerja

Manfaat brevet pajak bagi pekerja adalah untuk menjawab dan memberikan solusi dalam semua permasalahan dalam suatu transaksi ekonomi.

Dengan bekal ilmu yang kamu dapatkan dari mengikuti kelas brevet pajak, kamu akan lebih mudah untuk memonitor dan melakukan koreksi atas kinerja tim dalam bekerja.

Selain itu, dengan sertifikat brevet pajak ini juga akan meningkatkan skill dalam melakukan pekerjaanya dan harapannya akan mendapatkan kenaikan gaji dan jabatan.

Manfaat Brevet Pajak untuk Job Seeker

Sertifikat yang didapatkan setelah menyelesaikan brevet pajak akan menjadi berkas pendamping CV yang memiliki nilai plus.

Hal itu karena sertifikat yang kamu miliki merupakan bukti bahwa kamu adalah calon kandidat yang berkompeten sehingga kamu dapat menunjang karir lebih tinggi kedepannya.

Alasan Kenapa Harus ikut Kursus Brevet Pajak di Arkademi

Arkademi merupakan kursus online yang siap untuk membantu kamu untuk meningkatkan skill dan mengembangkan karier profesional.

Arkademi memiliki kelas brevet pajak yang disajikan dengan kurikulum yang telah disusun dengan sangat baik dan disampaikan oleh pengajar yang telah berkecimpung dalam bidang perpajakan selama lebih dari 4 tahun.

Kelas ini juga merupakan kolaborasi rancangan yang dilakukan bersama oleh Arkademi dan para praktisi serta spesialisasi perpajakan Indonesia.

Salah satu praktisi yang turut merancang kelas brevet pajak di Arkademi  adalah Aji Mukti Saputra. Aji Mukti Saputra merupakan konsultan pajak dan kuasa hukum perpajakan yang memiliki  pengalaman lebih dari 4 tahun.

1#. Lebih Terjangkau

Untuk menjadi ahli pajak bersertifikasi tentu membutuhkan biaya dan pengorbanan yang besar. Arkademi hadir sebagai kursus brevet pajak dengan harga lebih terjangkau dibandingkan kursus brevet pajak lainnya, dengan harga diskon sebesar Rp. 395.000, kamu sudah bisa mengikuti Kursus Sertifikasi Brevet Pajak A/B Terapan

2#. Sertifikat yang Diakui

Bagi setiap siswa yang telah menyelesaikan semua materi pelajaran brevet pajak dan dinyatakan lulus ujian akan menerima sertifikat elektronik Brevet Pajak Terapan A/B berupa soft copy).

Sertifikat yang didapatkan merupakan pelatihan berbasis kompetensi dengan mengacu pada okupasi Petugas Pajak (KBJI – 3352.01).

3#. 100% Dilakukan Secara Online

Arkademi merupakan kursus brevet pajak pertama dan satu-satunya di Indonesia yang dilakukan secara full online.

Kamu akan mendapatkan  105 video pengajaran, File PDF materi, Kuis Latihan, Ujian Komprehensif.

Sistem pembelajaran online akan mempermudah kamu untuk mengakses kelas kapan saja dan dimana saja.

Untuk mengetahui kelas brevet pajak online lebih lanjut, kamu dapat klik banner dibawah ini.

Kursus Brevet Pajak