Inilah Cara Mengikuti Webinar Prakerja di Arkademi 2024

Begini cara mengikuti webinar prakerja di arkademi tahun 2023
Prakerja

Webinar Prakerja merupakan metode pelatihan baru pada program Kartu Prakerja. Webinar Prakerja adalah sebuah seminar yang diadakan secara online dengan membahas suatu topik tertentu untuk diberikan kepada peserta kartu Prakerja. Seluruh peserta yang mengikuti webinar diwajibkan untuk mengikuti kegiatan tersebut melalui aplikasi online meeting. Lantas, bagaimana cara mengikuti webinar Prakerja? 

Cara Mengikuti Webinar Prakerja di Arkademi

Pelatihan melalui webinar Prakerja dapat dikatakan lebih efektif jika dibandingkan dengan belajar dengan menonton video. Hal ini karena dalam webinar, peserta dapat melakukan interaksi secara langsung dan berdiskusi bersama instruktur ahli dan berpengalaman sesuai dengan bidang pelatihan yang diikuti. Berikut cara mengikuti webinar Prakerja bagi peserta.

1. Buka Akun Prakerja

Langkah pertama yang harus dilakukan peserta tentunya adalah mengunjungi situs https://www.prakerja.go.id/. Kemudian masukkan alamat email dan password yang telah didaftarkan pada situs Prakerja.

2. Beli Pelatihan di Digital Platform Untuk Mendapatkan Kode Voucher dan Redeem Prakerja

Setelah itu klik ‘Cari Pelatihan’ dan beli pelatihan sesuai dengan bidang yang diminati pada lembaga Arkademi. Setelah melakukan pembayaran, kamu akan mendapatkan kode voucher untuk redeem pada web Arkademi.

3. Buat akun di Arkademi

Kunjungi website Arkademi https://prakerja.arkademi.com/ dan buat akun untuk dapat mengakses pelatihan dan juga webinar. Buat akun dengan mendaftarkan email yang masih aktif.

4. Klik “Tukar Voucher” Untuk Menukarkan Voucher Prakerjamu

Setelah mendaftar akun, kamu akan melihat terdapat tombok ‘Tukar Voucher’ dan klik tombol tersebut. Masukkan kode voucher yang didapatkan dalam email pada saat melakukan transaksi pada website Prakerja, kemudian redeem voucher tersebut untuk dapat mengakses pelatihan.

5. Pilih Satu Sesi yang Ingin Kamu Ikuti

Kemudian buka halaman ‘Jadwal Webinar’ pada menu ‘kelas saya’ pada website lembaga. Selanjutnya kamu akan menemukan jadwal webinar yang disediakan oleh pelatihan yang telah dibeli. Pilih lah jadwal webinar yang sesuai dan tidak akan mengganggu kegiatan yang kamu miliki.

6. Klik “Ikuti Pelatihan” dan Masukkan Kode Redeem yang Sudah Didapatkan

Setelah klik ‘Ikuti Pelatihan’ tukarkan kode redeem yang didapatkan pada kolom tukar voucher yang ada dalam website lembaga pelatihan. Setelah menukarkan redeem kamu dapat secara bebas mengakses seluruh materi pelatihan yang ada. 

7. Klik “Masuk ke Pelatihan” untuk mulai belajar

Kemudian kamu dapat memulai belajar mengenai materi pelatihan sesuai dengan bidang yang kamu pilih. Pastikan untuk menyelesaikan seluruh pelatihan agar paham mengenai topik yang dibawakan dalam webinar, sehingga kamu dapat melakukan diskusi bersama dengan instruktur materi.

Baca Juga : Inilah Cara Menyelesaikan Pelatihan Prakerja yang Belum Selesai

Tips Menyelesaikan Pelatihan Prakerja di Arkademi

1. Mengikuti Semua Sesi Webinar Sesuai Dengan Jadwal yang Sudah Ditentukan

Ketika kamu sudah memilih jadwal webinar, maka kamu harus meluangkan waktu untuk mengikuti seluruh sedi webinar yang ada. Webinar dapat diikuti dimana saja karena bersifat online. Downloadlah aplikasi meeting online seperti Zoom atau Google Meet dan atau aplikasi yang akan digunakan sesuai dengan ketentuan webinar. Selain itu, pastikan jaringan yang digunakan stabil agar dapat mengikuti seluruh proses webinar dengan baik.

2. Mengikuti Seluruh Rangkaian Kegiatan Pelatihan Sesuai Dengan Waktu yang Sudah Ditentukan

Pelatihan yang telah dibeli harus diselesaikan sesuai dengan waktu sesuai dengan waktu yang sudah ditentukan oleh lembaga. Seluruh rangkaian kegiatan pelatihan akan membantu kamu dalam memahami materi hingga mempraktekkannya dalam dunia kerja. 

3. Tunggu Nilai Unjuk Keterampilan Keluar dan Dapatkan Sertifikat

Setelah mengikuti seluruh kegiatan pelatihan dan juga webinar, kamu diharuskan untuk mengikuti ujian dari pelatihan yang kamu beli. Setelah mengikuti ujian, tunggulah nilai unjuk dan sertifikat kelulusan keluar.

Nah itu dia seluruh rangkaian cara mengikuti webinar Prakerja di Arkademi, sangat mudah bukan? Webinar di Arkademi akan membantu kamu untuk memahami materi secara lebih cepat dan dapat meningkatkan produktivitas.

Baca Juga: Contoh Ulasan Pelatihan Prakerja dan Cara Membuatnya Terbaru

Arkademi menjadi salah satu mitra dari Program Kartu Prakerja yang bertujuan untuk menciptakan angkatan kerja Indonesia yang siap kerja dan kompeten.

Bagi kamu yang ingin meningkatkan skill dan pengetahuan, kamu dapat mengunjungi website Arkademi. Terdapat banyak pelatihan yang disediakan sesuai dan tentunya sesuai dengan bidang yang dibutuhkan industri saat ini. Klik banner berikut ini untuk melihat pelatihan selengkapnya!

banner prakerja