Satu langkah penting yang bisa kamu lakukan untuk meningkatkan kualitas diri adalah dengan mengambil pelatihan online bersertifikat, banyaknya ragam pelatihan menarik seringkali membuat kita bingung untuk memilih.
Cara yang bisa kamu gunakan untuk memilih pelatihan online bersertifikat yang tepat adalah dengan mengidentifikasi kemampuan yang ingin kamu tingkatkan atau gunakan hasil tes kepribadian dari Myers-Briggs Type Indicator (MBTI), untuk tau hasil kepribadian lakukan test di sini.
Kategori kepribadian yang paling umum teridentifikasi adalah Introvert atau Ekstrovert, untuk kamu yang memiliki kepribadian Introvert kamu harus bangga, keunggulan dari seorang Introvert memiliki cara berpikir yang kritis, dan logis. Orang dengan kepribadian Introvert juga seringkali menjadi penyampai pesan yang baik, yuk lihat pelatihan online bersertifikat apa saja yang cocok untuk kalian ambil serta rekomendasi pekerjaan yang sesuai dengan kepribadian kamu.
Berikut adalah beberapa kepribadian dan rekomendasi pelatihan online bersertifikat untuk kamu ikuti :
- ISTJ – Seorang dengan tipe kepribadian ini umumnya sering tampil formal dan serius, terbiasa memiliki cara berpikir kritis membuatnya cocok untuk bekerja di bidang bisnis, akuntan, hingga programmer. Jika kamu tertarik untuk mengambil pelatihan yang sesuai bisa pilih pelatihan Perhitungan Akuntansi Dasar.
- INFJ – Memiliki cara berpikir yang mendalam dan idealis, golongan kepribadian ini juga memiliki tingkat empati yang tinggi membuatnya cocok berkarir di bidang konselor, psikologi hingga ilmuwan. Pilih pelatihan Penasihat Karir untuk menunjang potensimu.
- INTJ – Keunggulan dari kepribadian ini adalah cara berpikirnya yang sistematis membuatnya mudah menyusun strategi sehingga karir yang sesuai untuk golongan ini adalah penasihat keuangan, marketing manager hingga musisi. Ambil Pelatihan Brevet dan dapatkan sertifikat resmi.
- ISTP – Cara berpikirnya yang rasional dan logis membuat kepribadian ini cocok dengan karir di bidang teknis, salah satu pelatihan yang ada di Arkademi adalah Website Mastery.
- INFP – Seseorang yang berada dalam golongan kepribadian ini memiliki karakteristik yang imajinatif dan kreatif, sifat ini sering kita temukan pada photographer, dan penggiat industri kreatif seperti copywriter. Tingkatkan kualitas diri kamu dengan Melatih Keterampilan Copywriting.
- INTP – Tergolong ke dalam tipe kepribadian yang berpikir paling logis kemampuan lainnya mereka bisa dengan mudah membaca situasi dan tetap bersikap objektif. Hal ini membuat mereka cocok untuk tipe pekerjaan web developer, konsultan marketing hingga komposer untuk musik.
- ISFJ – Sangat teliti dan memiliki etos kerja luar biasa, membuat tipe kepribadian ini mudah disenangi orang lain untuk bekerjasama, selain itu kemampuannya untuk peka terhadap perasaan orang lain membuatnya sesuai untuk tipe pekerjaan yang membutuhkan ketelitian tinggi seperti finance analyst.
- ISFP – Dalam dunia kerja, tipe kepribadian ini dikenal sosok yang mudah bergaul walau memiliki kecenderungan seorang introvert. Tipe ini yang paling menghindari konfrontasi sehingga model bekerjanya lebih senang menyelesaikan dengan jadwal yang sudah mereka ciptakan sendiri. Tipe seperti ini cocok untuk berkarir sebagai manajer social media, maupun designer.
Demikian informasi Cara Memilih Pelatihan Online Bersertifikat Untuk Tipe Kepribadian Introvert, untuk Kamu yang bertekad #liftupyourskill dengan ragam pelatihan menarik di Arkademi silahkan kunjungi halaman Arkademi.com untuk mendaftarkan diri dan segera pilih pelatihan yang Kamu minati ya. Arkademi mengkhususkan pembelajaran berbasis keahlian yang diantarkan melalui pelatihan online berbasis Website dan tersedia di Play Store. Terdaftar resmi di Kementrian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia.