Inilah Cara isi Survey Prakerja Supaya Mendapatkan Intensif

Prakerja

Selain mendapatkan intensif prakerja utama. Kamu juga akan mendapatkan intensif tambahan sebanyak Rp.100.000 saat mengisi survey yang dilakukan prakerja.

Lalu bagaimana caranya untuk mendapatkan intensif tersebut, berikut merupakan cara isi survey Prakerja supaya kamu mendapatkan intensif tambahan!

1. Login kedalam dashbord Prakerja

Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah masuk kedalam dashbord prakerja, setelah masuk, bila terdapat pop up pengisian survey silahkan pilih pop tersebut. Kamu akan diarahkan kedalam halaman pengisian survey.

2. Silahkan baca syarat dan ketentuan survey

Setelah masuk kedalam halaman survey, maka selanjutnya akan muncul keterangan mengenai syarat dan ketentuan survey. Silahkan baca ketentuan dan syarat tersebut dan pahami.

Setelah kamu paham mengenai ketentuan tersebut, kemudian silahkan pilih “ya” untuk mulai mengisi survey.

Baca Juga : Contoh Ulasan Pelatihan Prakerja dan Bagaimana Cara Membuatnya

3. Silahkan mulai mengisi survey

Survey terdiri dari 70-77 pertanyaan. Silahkan jawab pertanyaan survey tersebut dengan seksama. Pastikan menjawab pertanyaan sesuai dengan kesesuain dengan dirimu sendiri karena pertanyaan survey lebih mengarah kepada tanggapan mengenai pelatihan prakerja.

4. Evaluasi survey

Setelah menyelesaikan survey tersebut kamu akan diarahkan menuju homepage. Proses selanjutnya adalah evaluasi yang dilakuan oleh prakerja terhadap jawaban dari survey yang sudah kamu isi.

5. Cek status tambahan

Selanjutnya silahkan menunggu intensif dikirimkan oleh pihak kartu prakerja, kamu dapat mengecek apakah dana intensif sudah dikirimkan atau belum melalui menu intensif.

Baca Juga: Cara Daftar Ulang Prakerja bagi yang Gagal

Dana survey akan dikirimkan Rp50.000 setiap pengisian survey yang dilakukan. Intensif biasanya akan dikirimkan selama 14 hari setelah kamu mengisi survey.

Nah itu dia penjelasan singkat mengenai cara mengisi survey prakerja. Jika kamu masih bingung untuk memilih kelas yang ingin dibeli, kamu dapat membeli kelas pelatihan di Arkademi. Arkademi merupakan lembaga pelatihan yang bekerja sama dengan prakerja untuk menyediakan kelas pelatihan.

banner prakerja